eitss sudah pakai masker belum? kalau belum ayo segera dipakai karena Masker ku melindungimu dan masker mu melindungiku

Jika mengabaikan salah satu dari protokol kesehatan terbaru, kalian atau orang sekitar lebih berisiko terinfeksi virus corona. Alhasil, pandemi akan sulit berakhir. Jadi, bukan hanya menerapkan 2 atau 4 dari 5M pencegahan COVID-19. Tapi kalian wajib mematuhi semua poin yang ada dalam protokol kesehatan

Jangan lupa juga untuk waspada akan gejala yang merujuk pada COVID-19, seperti demam, batuk kering, nyeri tenggorokan, badan lemas, kehilangan fungsi penciuman (anosmia), dan sebagainya. Apabila kalian baru saja berkontak dengan penderita COVID-19, jangan sungkan untuk melakukan PCR swab test dan isolasi mandiri.Karena positif virus corona bukanlah aib. Jadi, tak perlu menutup diri apabila Anda memang mengalami penyakit tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *